Raih Juara 3 Turnamen Golf, Aulia Fitri Marsyah Cita-cita Jadi Penerbang Pesawat Tempur AU

Ket. Poto : Aulia Fitri Marsyah bersama Danlanud Rusmin Nuryadin, Marsekal Penerbang, Andi Kustoro

Pekanbaru, Satuju.com - Salah seorang putri pekanbaru menorehkan prestasi yang gemilang melalui olah raga Golf. Dimana dalam kurun waktu satu bulan berhasil meraih juara pada 3 Tournamen Golf. 

Adalah Aulia Fitri Marsyah, berhasil meraih juara satu dalam Tournamen Golf dalam rangka HUT TNI yang Ke 76 yang dilaksanakan di lapangan Golf Labersa pada tanggal 2 Oktober tahun 2021
Dara yang memiliki cita-cita menjadi penerbang pesawat tempur Angkatan Udara ini juga meraih juara ke 2 Tournamen HUT POM AU di Lapangan Golf Pagosita Simpang Tiga pada tanggal 30 Oktober 2021.

Poto : Aulia Fitri Marsyah Sabet juara satu pada Tournamen 16 THN Nongsa Batam yang digelar pada tanggal 25 Oktober 2021.

Bukan hanya di dalam provinsi Riau saja, Aulia yang saat ini masih mengeyam pendidikan di SMA Negeri 4 Pekanbaru itu juga berhasil meraih juara satu pada Tournamen 16 THN Nongsa Batam yang digelar pada tanggal 24 hingga 25 Oktober 2021.

Tentunya sebagai masyarakat Pekanbaru dapat berbangga dengan raihan perstasi yang sangat gemilang itu, terlebih lagi Saat ini Aulia Fitri Marsyah dibawah binaan Enjoy Golf Club, tentunya akan kita nantikan torehan-torehan prestasi pada gelaran Tournamen Golf selanjutnya, baik di kancah regional maupun nasional, dan bahkan internasional.

Tentunya dengan doa dan dukungan dari semua pihak hal itu tidak mustahil dicapai oleh dara genap berusia 16 tahun pada tanggal 8 november itu. Tetap semangat Aulia and Happy Birthday.(red)