Erika Carlina Belum Mau Damai, DJ Panda Terancam Proses Hukum Dugaan Pengancaman

Erika Carlina

Jakarta, Satuju.com - Erika Carlina berencana untuk berdamai dan mencabut laporannya atas Giovanni Surya Saputra alias DJ Panda, yang notabene ayah biologis anak yang dikandungnya sampai saat ini.

"Damai? Kita lihat nanti saja. Toh dia juga belum dipanggil kan? Ikuti saja dulu alur dan proses hukumnya," ungkap bintang film Srimulat: Hil yang Mustahal itu di Polda Metro Jaya, pada 24 Juli 2025.

Erika Carlina tak menampik, mantan kekasihnya itu berusaha membuka komunikasi lewat pesan singkat. Bahkan, pria asal Surabaya itu diketahui mendatangi kediaman pribadi sang aktris pada 24 Juli 2025.

"Iya, aku dengar tadi dia datang ke rumah. Kebetulan memang aku sedang di rumah sakit. Jadi nggak ketemu sama dia," tutur Erika menambahkan. 

Aktris 31 tahun itu diketahui melaporkan DJ Panda ke Polda Metro Jaya atas dugaan pengancaman, pada pertengahan Juli 2025. “Yang pasti, aku melapor sebelum bikin podcast ke Om Deddy (Corbuzier),” tuturnya. 

Erika kemudian menjalani pemeriksaan dengan membawa bukti tambahan berupa foto USG kehamilannya yang disebar DJ Panda ke WhatsApp Group (WAG) yang berisi 500 orang. 

Aktris berjuluk Ratu Senoparty itu juga mendatangkan dua saksi dalam pemeriksaan tersebut. Menariknya lagi, kedua Saksi itu merupakan fans yang tergabung dalam WAG DJ Panda. 

“Harapan aku, semoga permasalahan ini bisa selesai sebelum aku melahirkan. Aku perlu ketenangan,” tambahnya.