BPN Kampar Pastikan Pelayanan Sertifikat Tanah Gratis Biaya Tambahan
Andi Dermawan Lubis Kepala BPN Kampar.(Poto/ist)
Kampar, Satuju.com - Andi Dermawan Lubis Kepala BPN Kampar tegaskan didalam pengurusan sertifikat tanah di BPN Kampar tidak dipungut biaya tambahan selain biaya resmi PNBP (Pendapatan negara bukan Pajak)
"Untuk pelayanan yang prima tanpa calo di Badan Pertanahan Nasional (BPN), Kampar masyarakat dapat memanfaatkan program seperti PELATARAN (Pelayanan Tanah Akhir Pekan) serta mendatangi langsung loket pelayanan di Kantor Pertanahan untuk pengurusan mandiri, karena BPN Kampar berkomitmen untuk memberikan layanan langsung kepada masyarakat tanpa Calo, "tegasnya
"Kemudian untuk memudahkan bagi masyarakat yang punya aktivitas di hari kerja (Senin s/d Jumat) dapat mengurus permohonannya, kekantor BPN di hari Sabtu dan Minggu, kecuali hari libur nasional, "imbuhnya
Semua permohonan yang masuk ke BPN Kampar tidak dipungut biaya tambahan selain PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak). Tidak lebih dari itu,"tulis Andi Dermawan Lubis melalui pesan whatsapp (2 Agustus 2025).
Kalau ada pungli didalam proses pengurusan sertifikat tolong bawa buktinya agar saya bisa menindak orangnya (jika pelakunya adalah pegawai saya), Saya sangat berterima kasih sekali, jika teman pers bisa menyampaikan kepada kami siapa yang melakukan pungli tersebut, Tolong laporkan ke saya jika ada bukti pegawai saya melakukan pungli, agar bisa segera kami tindak, Kami dari BPN Kampar siap perang terhadap Pungli, " Tegas Andi Lubis
Ia juga menghimbau bagi masyarakat yang membutuhkan layanan Pertanahan di BPN Kampar diminta mengurus langsung melalui loket di BPN Kampar, tanpa melalui calo atau perantara
"Meskipun beberapa minggu yang lalu ada pemberitaan miring terhadap kinerja saya selaku Kepala BPN Kampar, saya pastikan itu tidak benar," bantahnya
Yang jelas, jika persyaratan permohonan lengkap, saya pastikan diproses, artinya, jika bisa dipermudah ga mungkin kita persulit proses sertifikat tanah di BPN Kampar ini, jika ada yang menuding kinerja BPN kurang memuaskan itu hal yang biasa, pasalnya untuk pendaftaran permohonan sertifikat tanah di BPN Kampar dalam satu bulan bisa mencapai 1000 Permohonan yang masuk, tentunya kita kerjakan sesuai antrian pemohon, demikian disampaikan Andi Lubis saat wawancara singkat di kantor BPN Kampar kemaren. (M. Sikumbang)

