Pemenang Lomba Taekwondo Anak Pekanbaru, Ini Pesan PJ Walikota Pekanbaru
Si cantik Sang juara Taekwondo Pekanbaru
PEKANBARU, Satuju.com - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun kagum dengan peserta Taekwondo WALIKOTA CUP VI 2023. Yang di ikuti oleh seluruh pelajar di kota pekanbaru Jum'at (16/6).
"Saya kagum karena peserta lomba taekwondo sangat ramai. pesertanya anak-anak generasi yang akan mengharumkan nama pekanbaru nanti," event ini untuk persiapan bagi atlet PON nantinya. Bagi adik-adik siswa dan siswi yang meraih juara akan dibina lebih lanjut.
"Besar harapan kami, kebersamaan ini bisa menambah kekuatan dalam menciptakan kondisi yang aman, tentram, tertib, dan bermarwah. Mari kita ramaikan HUT Pekanbaru ini," ujar Muflihun.
Pemenang taekwondo, Nadhirah Raissa Auzar putri pertama dari Auzar Marwan dan Wan Fitri dengan medali emas U-47 CADET PUTRI Kejuaraan tingkat Provinsi Riau Asal dojang Pelatcab Pekanbaru yang bersekolah di sekolah SMPN 4 Pekanbaru.
Pesan Muflihun kepada Nadhirah tetaplah latihan dengan gigih, ulet dan tekun karena mempertahankan gelar justru lebih sulit daripada mencapainya. Tetap semangat dan terus gemilang bawa nama pekanbaru sampai ke penjuru dunia. Dan yang belum berhasil tetap semangat jangan putus asa karna kesempatan kalian masih banyak. Konsisten dalam latihan nantinya akan sampai pada pencapaian yang bagus.(MAT)

