Pilih Paslon Partainya Presiden Prabowo Subianto, Muflihun: Saya Terima Surat Tugas, Artinya Perintah Bangun Kota Pekanbaru
Muflihun, saat melakukan Kampanye Dialogis dengan masyarakat Kecamatan Bukitraya di Gedung Pertemuan Matua Saiyo, Jalan Tanjung, Kelurahan Tangkerang Labuai, Minggu malam (20/10/2024). (Poto/istimewa/satuju.com)
Pekanbaru, Satuju.com - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai Presiden RI ke-8, Sebagai kader Partai Gerindra, saya ini anak buah Pak Prabowo Subianto. Calon Walikota Pekanbaru nomor urut 1 Muflihun.
Dengan surat tugas yang saya terima artinya saya diperintahkan Presiden membangun Kota Pekanbaru,” jelas Muflihun, saat melakukan Kampanye Dialogis dengan masyarakat Kecamatan Bukitraya di Gedung Pertemuan Matua Saiyo, Jalan Tanjung, Kelurahan Tangkerang Labuai, Minggu malam (20/10/2024).
Tambahnya, Ini akan menambah kepercayaan dirinya untuk mengobarkan semangat kepada para pendukungnya meraih kemenangan pada Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru 27 November 2024 mendatang.
Semua tim relawan maupun simpatisan yang tergabung dalam berbagai macam organisasi terus memperkuat barisan menghimpun kekuatan untuk mengajak masyarakat berbondong-bondong ke TPS pada 27 November 2024 nanti mencoblos nomor urut 1.
Pilihlah Kepala Daerah yang diusung oleh partainya Presiden Prabowo Subianto. Karena ini akan mempermudah koordinasi dan lobi - lobi antara pemerintah daerah dengan pemerintah pusat.
“InsyaAllah dari 5 pasang calon (Paslon) Walikota Pekanbaru, kami (Muflihun & Ade Hartati Rahmat, Red) yang satu partai (Gerinda, Red) dengan Bapak Presiden Prabowo Subianto,” ujar Muflihun, SSTP, MAP.
Ditegaskan Bang Uun, panggilan akrab Muflihun, Presiden RI ke-8, Prabowo Subianto merupakan Ketua Umum Partai Gerindra.
M Aminurallah, tokoh masyarakat (Tomas) Tangkerang Labuai dalam Berbagainya, mengajak lebih kurang 400-an warga yang hadir dalam Kampanye Dialogis itu untuk memilih Paslon Walikota Pekanbaru nomor urut 1, Muflihun-Ade Hartati Rahmat.
“Kita warga Tangkerang Labuai harus memilih Calon Walikota Pekanbaru nomor urut 1 di Pilwako pada 27 Nopember 2024. Karena tidak hanya Bang Uun satu partai dengan Bapak Prabowo tetapi dia sudah berpengalaman memimpin Kota Pekanbaru karena pernah menjadi Pejabat Walikota, meski baru 2 tahun,” tuturnya .

