Gubernur Riau Ajak KAHMI Pererat Silaturahmi dan Bijak di Media Sosial
Gubernur Riau Ajak KAHMI Pererat Silaturahmi dan Bijak di Media Sosial
Pekanbaru, Satuju.com - Dalam kegiatan Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Forever Jalan Sehat, Gubernur Riau (Gubri), Abdul Wahid ikut hadir. Kegiatan yang berlangsung di tengah suasana Car Free Day (CFD) ini tak hanya menjadi ajang kebugaran, namun juga momen silaturahmi dan refleksi nilai-nilai persahabatan yang disampaikan Gubri Wahid kepada para pesertanya.
Didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Provinsi Riau, Erisman Yahya, Gubri Wahid melewati rute jalan sehat dari Jalan Diponegoro, melewati Jalan Gajah Mada, hingga ke Jalan Jenderal Sudirman. Ia ikut menyapa warga yang hadir di area CFD Kantor Gubernur.
Dalam sambutannya, Wahid menyampaikan apresiasi atas inisiatif KAHMI yang menggelar kegiatan positif ini. Menurutnya, KFJS bukan sekedar acara jalan sehat, melainkan bentuk nyata dari upaya membangun ruang pertemuan yang sehat antara sesama alumni HMI. Ia menyebut acara seperti ini memberi kesempatan untuk mengenang masa perjuangan saat menjadi mahasiswa dan memperkuat kembali semangat persatuan.
“Terima kasih kepada seluruh panitia, saya mengapresiasi kegiatan KFJS ini. Untuk itu mari terus jaga silaturahmi, sehingga tidak ada ketegangan diantara kita,” kata Wahid di Balai Pauh Janggi, Minggu (20/7/2025).

