Tegaskan Siap Berpisah dari Istri, Andre Taulany Hadir di Sidang Cerai

Andre Taulany

Jakarta, Satuju.com - Pada Rabu (8/10/2025), Komedian Andre Taulany terlihat menghadiri sidang cerainya bersama Rien Wartia Trigina (Erin) di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Dia terpantau tiba di pengadilan sekitar pukul 09.30 WIB.

Bintang sketsa komedi Lapor Pak! itu langsung menuju ruang pengunjung tunggu sambil menunggu dipanggil. Kepada media awak, Andre mengaku, sudah sangat mantap untuk bercerai dari Erin.

“Alhamdulillah, saya sehat walafiat. Siap dong mau sidang hari ini,” ungkap bapak tiga anak tersebut kepada awak media di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Rabu (8/10/2025).

Mantan vokalis Stinky itu kembali menegaskan kesiapannya bercerai dari Erin yang dinikahinya 18 tahun silam tersebut. Dia mengaku, keputusan berpisah dengan sang istri sudah ada sejak lama.

"Mantap banget (bercerai)! Dari kemaren-kemaren juga saya mantap bercerai," tuturnya sambil tersenyum.

Ini merupakan permohonan cerai talak keempat yang disampaikan Andre Taulany atas istrinya. Tiga permohonan sebelumnya, ditolak oleh Pengadilan Agama Tigaraksa Banten dengan alasan hakim tak menemukan alasan kuat perceraian keduanya.

Kini, dengan harapan untuk bercerai, Andre kembali melayangkan permohonan cerai talak atas istrinya ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, sejak 12 September 2025.