Sunderland Tahan Imbang Man City 0-0 di Liga Inggris

Sunderland vs Man City

Jakarta, Satuju.com - Sunderland berhasil menahan imbang Manchester City 0-0 dalam lanjutan Liga Inggris yang digelar di Stadium of Light, Jumat (2/1/2026) dinihari WIB.

Man City nyaris mengejutkan Sunderland di menit keenam. Umpan Erling Haaland disontek Bernardo Silva dari jarak dekat, bola pun masuk ke gawang. Namun, gol itu dianulir karena offside.

Sunderland tampil disiplin sehingga cukup menyulitkan serangan Man City. Di menit ke-16, Sunderland menciptakan peluang berbahaya.

Brobbey mengalahkan penjagaan Ruben Dias untuk melepaskan sepakan dari sudut sempit. Gianluigi Donnarumma menghalau. Brobbey mencecar bola rebound tapi pergerakannya buru-buru ditutup lini pertahanan Man City sehingga cuma menghasilkan sepak pojok.

Peluang lain dari Sunderland. Eliezer Mayenda mengalahkan Matheu Nunes lalu mengirim umpan tarik. Bola bergulir ke jalur Trai Hume, penyelesaiannya melebar.

Wasit menolak klaim penalti Sunderland setelah Adingra jatuh menyusul duelnya dengan Rayan Cherki. Berikutnya, tembakan Mayenda berbelok arah, bola melenceng.
 

Haaland nyaris membuka skor. Umpan Phil Foden diterima Haaland yang berdiri bebas di dalam kotak penalti. Namun, penyelesaian Haaland mengarah kepada Robin Roefs, yang dengan mudah menangkis bola.

Jelang turun minum, Sunderland kembali menguji pertahanan Man City. Hume meneruskan crossing dari sayap kiri dengan sundulan di depan gawang. Bola melambung.

Man City memulai babak kedua dengan kencang. Umpan Rayan Cherki kepada Savinho di depan gawang diteruskan dengan sontekan. Bola melambung.
 

Peluang emas lagi dari Man City. Savinho berakselerasi di sayap kiri, melakukan tusukan ke kotak penalti yang diakhiri dengan tembakan. Roefs menghalau bola dengan kakinya.

Sunderland merespons dengan tembakan Simon Adingra dari sisi kiri kotak penalti. Donnarumma melakukan penyelamatan bagus.

Sebuah peluang emas Man City mentah lagi. Josko Gvardiol meneruskan umpan silang Rodri, bola tandukannya dari depan gawang ditepis Roefs ke atas.

Jeremy Doku meliuk-liuk dari sisi kiri sebelum tembakannya diblok. Bola rebound diteruskan Phil Foden dengan tendangan voli, juga bisa diblok. Tandukan Gvardiol kembali meneror pertahanan Sunderland usai melebar tipis di sisi kiri.

Sunderland keluar dari tekanan Man City. Umpan panjang ke depan diterima Wilson Isidor ke kotak penalti. Isidor mengalahkan penjagaan lawan, lalu sepakannya lolos dari tangkapan Donnarumma. Namun, bola cuma bersarang di sisi luar gawang.

Man City terus menggedor pertahanan Sunderland. Sepakan Tijjani Reijnders dari dalam kotak penalti, masih mudah dihentikan Roefs.