Gunakan Metode Budidaya Hidroponik

Tim PKK Desa Selayar Kabupaten Lingga Lakukan Panen Tanaman Sayur Perdana

Tim PKK Desa Selayar Kabupaten Lingga

SATUJU.COM LINGGA – Setelah dilakukan perawatan kurang lebih 1 bulan tanaman sayuran dengan menggunakan metode budidaya hidroponik, pada hari ini Tim PKK Desa Selayar Kecamatan Selayar Kabupaten Lingga melakukan panen perdana, Selasa 1(6/08/2022).

Tanaman Hidroponik merupakan konsep budidaya tanaman yang memanfaatkan air tanpa membutuhkan tanah untuk media tanam. Pada hidroponik mementingkan pemenuhan nutrisi tanaman, agar tanaman dapat hidup dan tumbuh dengan baik.

"Panen hari ini kami lakukan, sebagai wujud motivasi pada kader, agar lebih semangat dan tekun memanfaatkan lahan di perkarangan rumah," kata Ketua Penggerak PKK desa selayar Zaidah, Dari hasil sayuran kelompok, diharapkan dapat mendukung ketahanan pangan bagi masyarakat. Khususnya di Desa Selayar."ungkapnya.

Kelompok  itu berhasil memanen kurang lebih, 30 kilogram sawi, 50 kilogram kangkung dan 25 kilogram banyam di atas lahan kurang lebih 100 meter persegi.

Dari hasil panen hari ini, di antaranya dijual dan uang hasil penjualan digunakan untuk membeli bibit, pupuk dan sisanya dibagikan kepada pengelola.

Ditempat yang sama Ketua PKK Kecamatan Selayar Suhaimi mengatakan, "jika dirawat dengan baik maka tanaman hidroponik ini mampu untuk menghasilkan kualitas sayuran yang bagus, dengan cara melarutkan nutrisi yang dialirkan di tanaman hidroponik, untuk mencukupi nutrisi tanaman hidroponik itu sendiri, sehingga dapat tumbuh dengan baik dan subur.

Ia juga menambahkan dalam budidaya sayuran hidroponik tidak perlu lahan yang luas, dikerenakan "media yang digunakan adalah kayu/papan yang dibuat sedemikian bagus, sehingga lebih episien dalam hal penggunaan lahan" sehingga tanam hidroponik bisa diletakan di teras ataupun disampaing rumah". imbuhnya.

Harapan beliau "dengan keberhasilan Tim PKK desa Selayar dalam penanaman sayuran hidroponik, dapat memberi semangat kepada Tim PKK Desa-desa yang berada di wilayah Kecamatan Selayar". tutupnya.

(Backtiar)