Pada Pilgubri 2024, Zukri Misran Berpeluang Besar Diusung PDIP
Zukri Misran bersama pengurus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
Pekanbaru, Satuju.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Riau telah menyerahkan nama-nama kandidat potensial untuk dijagokan dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 tersebut ke Dewan Pipinan Pusat (DPP) PDIP.
Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPD PDIP Riau, H Syafaruddin Poti menyebutkan, pihaknya akan menyerahkan nama-nama tersebut ke DPP pada akhir bulan ini.
Yang lain mungkin didiskusikan nanti yang ikut mendampingi. Seperti kader PDIP yang juga anggota DPRD riau Suyadi SP, ian Siagian, dan Lutmila," kata Wakil Ketua DPRD Riau itu.
Dikatakannya, sejauh ini saya sudah menerima pengembalian berkas oleh calon-calon tersebut.
“Dari sejumlah calon Gubernur dan wakil Gubernur yang sudah mengembalikan formulir pendaftaran ke DPD PDIP riau, tidak tertutup kemungkinan akan muncul nama baru,” kata Syafaruddin Poti.
Disinggung mengenai potensi Ketua DPD PDI Perjuangan Zukri Misran, Poti menyebutkan, tidak menutup kemungkinan juga akan ditugaskan partai besutan Presiden kelima Megawati itu.
"Pak ketua itu bisa ada prioritas. Kemungkinan partai akan mengusulkan calon Gubernur sendiri. Dia bukan masalah mendaftar, dia itu kan ketua partai. Tentu orang yang di partai prioritas lah dia," jelasnya.
Dikatakan Poti, yang menjadi catatan PDI Perjuangan, ketika survei elektabilitasnya tinggi dan diinginkan oleh masyarakat di Riau, maka tidak ada alasan PDIP Riau untuk tidak mencalonkan Zukri menjadi Gubernur.

