2 Putra Kelapapati Raih Prestasi di Forbi Kepri MMA Batam dan O2SN SMKN Provinsi Riau

2 Putra Kelapapati Raih Prestasi di Forbi Kepri MMA Batam dan O2SN SMKN Provinsi Riau

Bengkalis, Satuju.com - 2 Putra Desa Kelapapati telah berhasil merebut juara pertama di Ajang Forbi Kepri MMA kelas 55Kg di Batam melawan tuan rumah dengan kemenangan KO, M. OKTORAMA SETIAWAN Putra dari Bapak Asep Setiawan ketua Pemuda Pancasila Kabupaten Bengkalis utusan dari Camp Star Fighter Desa Wonosari Bengkalis, dan Rahmat Febrialdi putra dari Bapak Syafril Naldi NK yang telah berhasil merebut Juara III karate di Olympiade O2SN tingkat pelajar SMKN se Propinsi Riau di Pekanbaru pada bulan Mei 2024 mewakili SMKN 3 Bengkalis.

Putra atau yang akrab di panggil kang iput Ketua Fisabilillah Komunitas Desa Kelapapati juga sebagai pelatih di camp starfighter dan Agus fajar Kurniawan sebagai official memberikan Apresiasi dan Ucapan Tahniah kepada 2 Atlet yang telah meraih juara tersebut yang berasal dari Desa Kelapapati Bengkalis. 

Hal ini perlu dipandang serius oleh Pemerintah Desa Kelapapati, dan ternyata Desa Kelapapati memiliki Atlet yang potensial di ajang olah raga yang bergensi ini, serta di bidang-bidang lainya.

Kang iput juga mengungkapkan atas Izin Allah SWT pada bulan juli 2024, terdapat 6 Atlet yang berasal dari Desa Kelapapati untuk mengikuti Kejuaraan Propinsi Karate di Perawang dan Ajang Begaduh Championship di Pekanbaru.

Semoga para atlet ini dapat meraih prestasi yang serupa dengan M. Oktorama Setiawan dan Rahmat Febrialdi, dan menjadi motivasi kepada seluruh pemuda/pemudi serta pemerintah Desa Kelapapati untuk melirik serta melakukan upaya upaya pelatihan yang lebih maksimal kepada Pemuda/i untuk meraih prestasi di bidang bidang yang di minatinya,” ungkapnya.

Kang iput juga membuka ruang kepada seluruh pemuda/pemudi khusus nya yang berdomisili di Desa Kelapapati untuk bergabung di ajang bela diri yang menjadi binaannya, hal ini upaya dari program fisabilillah Komunitas dalam menjadikan Desa Kelapapati yang bebas dari Narkoba & Pekat serta menjadi putra/Putri Desa Kelapapati berprestasi pada bidang-bidang yang di minatinya.