Good Job! Kasus Penembakan Terungkap dalam Sehari, TA Khalid Angkat Jempol untuk Polres Lhokseumawe

Anggota DPR RI asal Aceh, TA Khalid. (poto/ist)

Satuju.com - Anggota DPR RI asal Aceh, TA Khalid, mengapresiasi gerak cepat Polres Lhokseumawe yang berhasil menangkap pelaku penembakan warga di Alue Lim dalam waktu kurang dari sehari. Ia menilai langkah cepat itu menunjukkan keseriusan polisi menjaga keamanan wilayah.

“Respons cepat seperti ini penting untuk memberi rasa aman kepada masyarakat,” kata TA Khalid.

Pelaku AG, warga Aceh Utara, ditangkap tim gabungan Satreskrim Polres Lhokseumawe dan Jatanras Polda Aceh tak lama setelah peristiwa yang menewaskan seorang warga tersebut. Polisi juga menyita sejumlah barang bukti, termasuk senjata api.

TA Khalid mendorong kepolisian membongkar seluruh pihak yang terlibat, termasuk kemungkinan aktor yang memerintahkan atau mendanai aksi penembakan. Ia menegaskan kasus ini harus diusut tuntas agar efek jera terasa.

“Semua yang terlibat harus diproses. Ini penting supaya kejadian seperti ini tidak terulang,” ujarnya.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Ahzan sebelumnya mengatakan pihaknya masih melakukan pengembangan untuk mengejar terduga jaringan lain yang sudah masuk daftar pencarian orang (DPO).(M.R)