Jalan Tol, Warga Riau Menggapai Asa
Kerja Keras, Dumai Sambut Jalan Bebas Hambatan
PEKANBARU - Sejak diresmikan Presiden Jokowi, Jumat (25/9/2020), masyarakat Riau berduyun-duyun melintasi jalan Tol Pekanbaru-Dumai.
Antusiasme ini pertanda masyarakat sangat setuju dengan pembangunan di berbagai bidang yang terus digenjot pemerintah.
Menurut Marlis, warga Pekanbaru, Minggu, (27/9),"perjalanan relatif lancar, dengan waktu tempuh 1,5 jam, dibanding jalan umum makan waktu empat hingga lima jam perjalanan, ini sangat menguntungkan bagi warga," ujarnya.
Dirinya berharap kepada calon kepala daerah yang akan bertarung pada Pilkada serentak tahun ini, harus lebih peka pada peluang-peluang yang ada.
Tantanganya, mereka harus mampu mengeksplor potensi daerah, pemimpin harus kreatif, jangan hanya mengharapkan dana bagi hasil dari pusat, kembangkan dan benahi pariwisata, industri, dan perikanan.
Warga Dumai harus selektif memilih pemimpin, ini kesempatan emas melahirkan pemimpin masa depan untuk Dumai cemerlang.
Jangan terbuai janji manis, kenali figur, pilih dengan hati, karena rakyat butuh aksi.**

