Intip 6 Tips Hidup Sehat Sederhana
PEKANBARU,Setelah bekerja seharian atau usai Olah Raga, tubuh akan merasa lelah dan kurang gairah. Hal itu lumrah terjadi sebagai akibat aktivitas yang tinggi.
Namun, jika rasa lelah itu terus menerus kita alami tanpa alasan?
Pasti akan membuat kita merasa terganggu atau tidak nyaman, hal ini menjadi salah satu tanda tubuh sedang mengalami gangguan kesehatan.
Untungnya, kondisi tersebut belum terlalu parah sehingga masih bisa diperbaiki dengan merubah kebiasaan buruk menjadi kebiasaan baik dan sehat.
Dilansir dari berbagai sumber, lelah sepanjang hari meski sudah cukup tidur bisa menjadi syndrome kelelahan kronis. Solusinya, mengubah pola makan dan minum dengan lebih banyak air putih.
langkah-langkah sederhana yang bisa kita lakukan agar tubuh tidak mudah lelah yang dirangkum dari sumber hidupsehat.com, Jumat (9/10) sebagai berikut :
1.Pemilihan makanan
Karbohidrat olahan merupakan salah satu sumber makanan yang kaya energi. Misalnya, Kue, pasta, sereal, merupakan karbohidrat olahan yang banyak mengandung gula pemicu energi.
Namun, ketika gula darah turun bisa membuat Anda tiba-tiba merasa lelah. Maka, ganti makanan olahan Anda dengan makanan sehat yang kaya serat seperti gandum dan sayuran.
2.Konsumsi vitamin
kekurangan zat besi, vitamin D atau vitamin B12 dalam makanan bisa menjadi penyebab tubuh anda mudah lelah, maka, mengganti makanan anda dengan makanan yang mengandung zat besi
seperti brokoli, bayam, daging merah, dan lainnya, menjadi penting.
Jika ingin mendapatkan lebih banyak vitamin D, jamur, ikan berlemak, dan makanan laut, juga bisa menjadi pilihan.
3.Olah raga teratur
Menurut penelitian, jika berolahraga secara teratur akan memiliki energi lebih tinggi dan tingkat kelelahan yang lebih rendah, teratur, bukan soal Kuantitas, tetapi adalah kualitas.
4.Kualitas tidur
Atur jam tidur anda dengan baik, pertama, usahakan tidur malam sebelum jam 10, kedua, usahakan bangun tidur pada jam yang sama.
Kualitas tidur sangat penting, beberapa orang malah merasa lelah meskipun sudah tidur 8-9 jam dalam sehari, Ketiga, jangan minum kopi
saat sore.
5.Perbanyak minum air putih
Kekurangan air putih menjadi salah satu penyebab kelelahan berlebihan, disamping itu berpotensi membuat otak sulit kosentrasi.
Penelitian menunjukkan jika pria yang minum banyak air setelah olahraga akan merasa tidak terlalu Lelah ketimbang yang tidak.
6. Hindari Stres
Sangat disarankan melakukan meditasi atau yoga untuk mengurangi stres, berdasarkan penelitian ahli kesehatan, tingkat stres yang tinggi bisa menyebabkan kelelahan berlebihan.**
Editor : Redaksi

